Kamis, 15 November 2012

LPMK in action

Bandungrejosari ++ Sebagai tindak lanjut dari keputusan bersama Pemerintah Kota dengan SKPD, khususnya Kecamatan dan Kelurahan se Kota Malang, mulai tahun 2013 LPMK (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) kembali menjadi motor penggerak pembangunan di Kelurahan . Sebagaimana telah ditetapkan dalam Perda No 13 tahun 2010, salah satu fungsi LPMK adalah merencanakan, melaksanakan serta memanfaatkan hasil pembangunan. Disamping itu juga menggerakkan partisipasi masyarakat (pasal 4 ayat 2 a sd d). Dan sebagai mitra Pemerintahan Kelurahan, LPMK juga berkewajiban untuk membantu pelaksanaan kegiatan pembangunan, mulai dari perencanaan sd evaluasi. disamping itu juga dalam pelaksanaan  urusan  pemerintahan,  pembangunan,  sosial  kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat.
Menyambut tahun baru pelaksanaan kegiatan Pembangunan Kota Malang tahun 2013 khususnya di Pemerintahan Kelurahan (mulai tahun 2012 disebut SKPD Kelurahan), Walikoa Malang Drs PENI SUPARTO MAP mewujudkan janjinya untuk menyerahkan kembali program pemberdayaan masyarakat kepada LPMK, khususnya dalam mengdaya gunakan LPMK sebagai motor pembangunan (engine growth - meminjam istilah Dahlan Iskan).
Seperti telah dilaksanakannya Program Keberdayaan Masyarakat Kelurahan Tahun Anggaran 2012 oleh SKPD Kelurahan, pada tahun 2013 LPMK memperoleh hak dan kewajiban mengelola Dana Pemberdayaan Masyarakat sebesar 500 juta. Adapun  SKPD Kelurahan tetap melaksanakan kegiatan Pemberdayaan masyarakat sebesar 250 juta (berikut dana rutin SKPD Kelurahan). Hal ini diharapkan tidak bertentangan dengan Perpres 54 tahun 2010 (ttg pengadaan barang dan jasa) serta Permendagri No . 32 tahun 2011 tentang Dana Hibah dan Bantuan Sosial yang bersumber dari Dana APBD.
Mengenai hal ikhwal pelaksanaan kegiatan Dana Program oleh LPMK ini mengacu pada pelaksanaan kegiatan tahun 2011, sebagaimana disampaikan oleh Camat Sukun Drs ALIE MULYANTO, MM dalam rakor LPMK Kecamatan Sukun tgl. 6 Nopember 2012 di Ruang UKS Kecamatan Sukun. Sedangkan pendamping program adalah BKBPM Kota Malang, dan Pembina LPMK adalah Kecamatan Sukun.
Sebagai warga masyarakat Kelurahan dan Kota Malang mari kita bangun kebersamaan dan mewujudkan  Kota Malang yang berprestasi dengan melaksanakan kegiatan Pembangunan Tahun 2013 secara transparan akuntabel bersama LPMK .


Share:

0 komentar:

Pengunjung

Hallo Bandungrejosari

Hippam News

Kalimat BIJAK

Untuk sukses, Anda harus menemukan sesuatu sebagai pegangan, sesuatu untuk memotivasi Anda, sesuatu untuk menginspirasi Anda.

Kesuksesan bukanlah kunci kebahagiaan. Kebahagiaan adalah kunci kesuksesan. Jika Anda mencintai apa yang Anda lakukan, Anda akan sukses.

Definition List

3R
3R singkatan dari reuse, reduce, dan recycle.
Reuse berarti menggunakan kembali sampah yang masih dapat digunakan untuk fungsi yang sama ataupun fungsi lainnya.
Reduce berarti mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah.
Recycle berarti mengolah kembali (mendaur ulang) sampah menjadi barang atau produk baru yang bermanfaat.

ADINDA
Adinda singkatan dari :
Akses informasi
Diskusi
Implementasi
Networkling
Diseminasi informasi
Aspirasi


Pengikut

Theme Support