Abah Anton |
Blusukan Abah Anton yang berlangsung kemarin, minggu 8/02 berjalan sukses dan berlangsung meriah. Bukan saja pelaku kegiatan, dalam hal ini 13 ketua RW, namun juga Pemerintah Kota Malang melalui Bagian Umum dan Humas.
Kegiatan yang berlangsung rutin setiap 2 mingguan ini memang dirancang berbeda dengan kegiatan sebelumnya. Hal ini sempat dicetuskan oleh Lurah Bandungrejosari Bp Zainul Amali S.Sos M.Si, Bahwa kegiatan blusukan Abah Anton - Walikota Malang di Kelurahan Bandungrejosari harus ng di berlangsung meriah, berkesan dan memberikan informasi yang benar dan akurat. Setidaknya thema yang muncul adalah Apa yang akan diberikan oleh Pemerintah Kota Malang kepada Kelurahan Bandungrejosari.
Hal ini dirasa oleh Lurah dan disepakati oleh 13 RW dan Ketua Lembaga Sosial Kemasyarakata serta Koord BKM GUYUB RUKUN, bahwa kurun waktu 2 tahun terakhir sudah 2 prestasi dikontribusikan kepada masyarakat Kota Malang, Tahun 2014 Kelompok Tani Melati Putih 2 meraih penghargaan Presiden Jokowi Adhikarya Pangan Nusantara, lewat program Ketahanan Pangan sebagai Pelopor Pembangunan KRPL.Sedangkan prestasi sebeluumnya adalah disumbangkan oleh Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) BIJAK sebagai Juara I Lomba Cerdik Cermat Komunikatif pada Pekan Informasi Masyarakat Jawa Timur Tahun 2013.
Bukti Dukungan Abah Anton pada Deklarasi Kampung UKM Klayatan |
Selain itu dalam kurun waktu stahun ini banyak ide kreatif yang sudah dimulai dan akan dilaksanakan. Salah satunya adalah Deklarasi Kampung UKM Klayatan oleh Kader Pemuda di Karang Taruna. Tujuan dari gerakan bersama ini adalah menyatukan potensi UKM di Klayatan agar dapat memberikan sumbangsih dalam pensejahteraan masyarakat, yang akan dimulai dari Kampung Klayatan. Ide kreatif sejalan dengan capaian dari Pemerintah Kota Malang saat meresmikan Assosiasi Pengusaha Kreatif sabtu 7/02 di Tlogomass Square.
Luar biasa raut muka Abah Anton bersama para Ketua RW se Kelurahan Bandungrejosari |
0 komentar:
Posting Komentar