Membangun Ketahanan Informasi Daerah (1)

Kegiatan KIM BIJAK dalam seminar Membangun Ketahanan Informasi Daerah.

LCCK Tingkat BAKORWIL (2)

Peserta Lomba Cerdik Cermat Komutikatif Tingkat BAKORWIL bertujuan untuk meningkatkan peran KIM dalam proses pembangunan di wilayah kelurahan maupun pedesaan dengan penguasaan IT bagi anggotanya.

PERTURA (3)

Menggali budaya melalui ajang Pertunjukan Rakyat (PERTURA) Tingkat Jawa Timur.

OTONOMI AWARD 2016 (4)

Penghargaan Otonomi Award Kota Malang Tahun 2016 menuju Kota yang Ramah dan Bermartabat.

DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA KE 74 (5)

Rangkaian Kegiatan Dalam Memperingati Hari Ulang Tahun kemerdekaan RI ke 74

Rabu, 15 Juli 2020

Penyuluhan Gerakan Masyarakat Sehat


Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan di masa pandemi ini, Dinas Kesehatan Kota Malang bersama-sama Puskesmas Janti melakukan kegiatan Penyuluhan Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) dalam rangka kegiatan Promosi Kesehatan Kota Malang Tahun 2020 pada hari selasa tanggal 14 Juli 2020 bertempat di Balai RW 13 Kelurahan  Bandungrejosari. Kegiatan yang dihadiri oleh tokoh dan kader PKK RW 13 Kelurahan Bandungrejosari ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup bersih dan sehat terutama dalam masa pandemi covid-19 ini.
Ketua RW 13 Kelurahan Bandungrejosari Anang Sutrisno menyampaikan pentingnya menjaga kondisi tubuh masing-masing dan menjaga kebersihan lingkungan masing-masing. Sosialisasi tentang Covid-19 ini penting artinya bagi masyarakat agar tidak merasa takut dan panik ketika salah satu warga terpapar virus corona ini.
Seperti yang disampaikan oleh Dyah Setyatie, SKM Kasie Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Malang penularan covid-19 dapat melalui dua cara yaitu secara langsung dan tidak langsung. Penularan secara tidak langsung dengan melalui percikan air (droplet) yang keluar dari mulut ketika kita berbicara. Sedang penularan secara langsung lewat media fisik apapun yang kita sentuh. Gejala yang ditimbulkan adalah Batuk, flu, demam disertai sesak nafas. Pencegahan yang harus dilakukan oleh masyarakat adalah mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, sering cuci tangan dengan sabun dan air mengalir, jaga jarak ketika bertemu orang lain, menghindari kerumunan dan selalu membawa hand sanitizer ketika keluar rumah. Ingat ketika keluar rumah harus memakai masker, selalu membawa hand sanitizer, menjaga jarak dengan orang lain dan menghindari kerumanan. Ada orang-orang yang beresiko tertular virus corona yaitu orang lanjut usia (lansia), Ibu hamil dan menyusui, balita, dan orang-orang yang punya riwayat penyakit penyerta seperti darah tinggi, diabetes dan lain-lainnya. Dimasyarakat masih banyak ditemukan pemakaian masker yang kurang tepat, untuk itu cara penggunaan masker yang benar harus diketahui oleh masyarakat. Bagaimana pemakaian masker yang benar?
1. Gunakan masker yang sesuai dengan wajah anda.
2. Untuk masker medis posisi bagian atas yang ada kawatnya. Kawat ini gunanya untuk mengaitkan ke hidung. Ingat masker bagian depan jangan disentuh, untuk membetulkan letak masker cukup dipegang talinya saja. Masker medis ini hanya bisa digunakan satu kali. Setelah itu dibuang.
3. Tetap dipakai ketika bertemu siapa saja meskipun dengan saudara kita.
4. Lipatan masker posisinya harus di bawah jangan kebalik.


Penulis: Mas Hari
Photo Gallery: Mas Hari


Share:

Minggu, 12 Juli 2020

Material Siap Pakai

Melalui rapat internal RW06 telah diputuskan bersama masyarakat, akan membangun kembali rumah bagi korban kebakaran. Tindak lanjut dari kesepakatan telah terkumpul.material siap pakai (MSP), sembako dan sejumlah uang senilai 6 juta. 
Hari ini Minggu 12/07/2020 telah dilaksanakan pembangunan kembali bangunan (sifatnya sementara) agar pak Muaji dan keluarga bisa bertempat tinggal dan membangun kembali usahanya.Mengingat pekerjaan sehari-hari sebagai tukang sampah RW6. 
"Ini semua terbatas pada sisi kemanusiaan saja " ujar Aksim Mintoroto selaku ketua RW 6. "Namun demikian kami sudah melakukan mediasi dengan pemilik tanah dan lingkungan setempat" lanjut beliau.
Disisi lain, tokoh masyarakat RT 7 RW 11 Parmin menyampaikan, masyarakat setempat tidak tinggal diam. Khusus nya sembako, pakaian layak pakai MSP (semen, seng dan lainnya). 
Menurut Aksim Mintoroto, kekurangan material akan disampaikan kepada lingkungan RW sekitar. Semoga dalam waktu dekat sudah bisa dimanfaatkan oleh Muaji dan keluarga.
Tampak hadir di lapangan Serka Daman Wihanto Bhabinsa, Aksim Mintoroto, Rudi Affandi dari Keltang Bandungrejosari, Parmin Tokoh Masyarakat, dan lebih kurang 20 orang partisipan dan keluarga Muaji.
Kontributor Ario
Foto pribadi 
Share:

Pengunjung

Hallo Bandungrejosari

Hippam News

Kalimat BIJAK

Untuk sukses, Anda harus menemukan sesuatu sebagai pegangan, sesuatu untuk memotivasi Anda, sesuatu untuk menginspirasi Anda.

Kesuksesan bukanlah kunci kebahagiaan. Kebahagiaan adalah kunci kesuksesan. Jika Anda mencintai apa yang Anda lakukan, Anda akan sukses.

Definition List

3R
3R singkatan dari reuse, reduce, dan recycle.
Reuse berarti menggunakan kembali sampah yang masih dapat digunakan untuk fungsi yang sama ataupun fungsi lainnya.
Reduce berarti mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah.
Recycle berarti mengolah kembali (mendaur ulang) sampah menjadi barang atau produk baru yang bermanfaat.

ADINDA
Adinda singkatan dari :
Akses informasi
Diskusi
Implementasi
Networkling
Diseminasi informasi
Aspirasi


Pengikut

Theme Support