Sabtu, 16 Maret 2013

Pesta ... Pajak ....Patriot Bangsa

Mengusung proses kebersamaan dalam pelaksanaan Program Pembangunan Kota Malang, serta didorong untuk keinginan luhur dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia masyarakat Kelurahan Bandungrejosari lewat Program Pembangunan Kota Malang Tahun Anggaran 2013 melaksanakan Kegiatan Membayar Pajak Bersama. Pelaksanaan kegiatan yang memasuki tahun ke dua ini mengusung aspek promosi Gebyar Pesta dan Spektakuler. Gebyar dalam konsep membayar bersama sebelum jatuh tempo dan Spektakuler dalam rangka mengangkat semangat Kota Malang sebagai Kota tujuan Wisata.
Kegiatan yang di awali oleh ide Lurah Bandungrejosari Bapak Zainul Amali S.Sos M.Si tersebut terkait dengan kebijakan Pemerintah Pusat bahwa mulai tahun 2013 Kota Malang diberi kewenangan mengelola Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). serta pengelolaan pajak lewat PKK. Beliau menyampaikan sudah sewajarnya bahwa kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Bandungrejosari, sebagai bagian dari penerima manfaat Pajak bagi pembangunan Kelurahan. Dan Kota Malang secara umum. Dilanjutkannya kegiatan Gebyar Membayar PBB ini terkait dengan telah suksesnya pelaksanaan serupa April 2012, dengan maksud agar Kegiatan Panutan Membayar PBB ini dilanjutkan dengan pwrujudan nyata. Yakni Membayar Bersama PBB sebelum Jatuh Tempo.

Dari rapat yang digulirkan Jumat (15/3) dirumah Bp Ketua RW 9 Janti Utara telah disepakati pelaksanaannya tanggal 28 April 2012 bertempat di Halaman SD IGS (d/h STM Nusantara). Dan sudah pula disepakati beberapa strategi dalam rangka memeriahkan Pesta Membayar Pajak, karena dengan membayar PBB adalah bukti CINTA TANAH AIR. Maka wajar apabila pelaksanaan kegiatan (yang dilaksanakan dalam rangkaian Ulang Tahun Kota Malang ke 99 ) akan meriah, dan spektakuler. Salah satu perwukudannya adalah dengan kemeriahan kesenian dan tontonan khas Ulang Tahun.
Pada kesempatan yang sama Lurah Bandungrejosari Bp Zainul Amali menyampaikan bahwa hasil pembayaran pajak PBB perseorangan lewat kegiatan PRONA masyarakat Kel Bandungrejosari pun juga telah menyumbang dana pelaksanaan sebesar Rp 15 juta. Untuk itu diharapkan kemeriahan dan suksesnya pembayaran PBB sebelum jatuh tempo pun dapat sukses dan berhasil.
Share:

2 komentar:

Anonim mengatakan...

bagaimana perkembangannya. Wuih hebat kalo bisa sampai acara wisata segala.
ayo bro tak tunggu kiprahmu

salam satu jiwa

arema

Anonim mengatakan...

bagaimana perkembangannya. Wuih hebat kalo bisa sampai acara wisata segala.
ayo bro tak tunggu kiprahmu

salam satu jiwa

arema

Pengunjung

Hallo Bandungrejosari

Hippam News

Kalimat BIJAK

Untuk sukses, Anda harus menemukan sesuatu sebagai pegangan, sesuatu untuk memotivasi Anda, sesuatu untuk menginspirasi Anda.

Kesuksesan bukanlah kunci kebahagiaan. Kebahagiaan adalah kunci kesuksesan. Jika Anda mencintai apa yang Anda lakukan, Anda akan sukses.

Definition List

3R
3R singkatan dari reuse, reduce, dan recycle.
Reuse berarti menggunakan kembali sampah yang masih dapat digunakan untuk fungsi yang sama ataupun fungsi lainnya.
Reduce berarti mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah.
Recycle berarti mengolah kembali (mendaur ulang) sampah menjadi barang atau produk baru yang bermanfaat.

ADINDA
Adinda singkatan dari :
Akses informasi
Diskusi
Implementasi
Networkling
Diseminasi informasi
Aspirasi


Pengikut

Theme Support